Sejak maraknya pemakaian jaringan Wi-Fi saat ini, maka marak
pula pemakaian istilah WarDriving. Kata WarDriving
terdengar keren dan luar biasa, atau semacam aktivitas hacking. Pada hal kata
WarDriving hanya sebuah istilah. Dalam dunia nyata, boleh dibilang bagi anda
yang sering membawa laptop untuk mencari sinyal Wireless (Wi-Fi), misalnya
untuk keperluan nyari HotSpot gratis maka apa yang anda lakukan tersebut
termasuk WarDriving.
Dalam dunia WarDriving ini pula dikenal dengan istilah WarChalking,
yaitu sebuah kegiatan mencari Acces Point yang aktif lalu seseorang memberikan
tanda dengan kode tertentu menggunakan kapur(chalk) apabila terdeteksi Acces Point yang aktif tersebut. Namun,
saya rasa aktivitas WarChalking saat ini sudah mulai punah, karena sudah banyak
HotSpot bertebaran dimana-mana, tanpa perlu dicoret-coret menggunakan kapur.
Kata Driving digunakan dalam istilah ini
karena pada awal-awal dulu, aktivitas mencari sinyal Wi-Fi dilakukan
menggunakan kendaraan untuk
berkeliling, seperti mobil yang disertai dengan
perlengkapan komputer(dalam hal ini adalah laptop/notebook), dan tentu saja
dilengkapi dengan wireless adapter untuk menagkap ada tidaknya sinyal Wi-Fi.
Bahkan ada yang dilengkapi dengan GPS untuk menandai letak sebuah jaringan
wireless dan juga menggunakan antena tambahan untuk memperkuat daya tangkap
sinyal wireless adapter.
Jadi, untuk saat ini anda sudah tidak perlu berkeliling
lagi, apalagi nyari-nyari tanda dari WarChalking. Hampir setiap perkantoran,
kampus, mall, cafe, hotel, restoran, dan berbagai tempat umum lainnya sudah
dilengkapi dengan sarana HotSpot.
Tujuan utama kegiatan WarDriving adalah untuk mengumpulkan
informasi sebanyak-banyaknya mengenai sebuah jaringan wireless. Dari kegiatan
WarDriving tersebut, ada banyak informasi penting yang diperoleh, diantaranya:
® MAC
Address; baik MAC Address Acces Point maupun MAC Addres klien.
® SSID; SSID
yang terdeteksi adalah SSID dari Access Point yang ditampilkan, bukan yang di-hidden.Kita akan membahas sendiri cara
melihat SSID yang disembunyikan akan saya beritahu di postingan yang akan
datang.
® Channel
® Speed atau
kecepatan akses jaringan wireless.
® Tipe
koneksi, apakah AdHoc atau Infrastruktur.
® Jenis
enskripsi keamanan yang digunakan.
® IP Address
& Subnet Mask.
® Kekuatan
Sinyal.
Jadi, WarDriving adalah kegiatan seseorang yang melakukan kegiatan
berkeliling kee berbagai ke tempat dalam usahanya mencari, mengekplorasi,
bahkan mungkin juga mengekplotasi jaringan wireless yang ditemukannya. Kemudian
orang yang melakukan kegiatan tersebut disebut sebagai “WarDriver”, dalam
upanyanya itu dia melakukan pengumpulan data, membuat pemetaan area-area yang
ada jaringan wirelessnya, dan menganalisa sistem Security-nya.
Artikel RoHckMad Lain:
Powered By:RoHckMad
:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j:
See More Emoticons
makasih min sudah share postingannya ini...
BalasHapushttp://cody.id/produk/alat-buka-potong/